Cara merawat cat mobil agar tetap awet
dan mengkilat
Mobil adalah salah satu aset kita yang paling berharga, oleh karenanya jangan biarkan nilai atau keindahannya berkurang, hal ini akan berpengaruh terhadap harga jual kembali mobil kita.
Salah satu hal yang membuat mobil terlihat indah adalah Cat, lalu bagaimana cara menjaga dan merawat cat mobil agar awet dan selalu tampak baru?
Beberapa tips berikut akan menjelaskannya :

Akan tetapi selain harus mengetahui cara merawat cat mobil,
juga harus tahu musuh dari cat mobil
AIR
Cairan yang satu ini bisa menjadi teman sekaligus musuh cat.
Air bisa digunakan membersihkan cat yang kotor. Namun jangan membiarkan
sekali-kali air mengering dengan sendirinya, karena itulah awal dari
pembentukan jamur.
DEBU
Butiran yang satu ini memang selalu kita jumpai dimana-mana
sehingga mustahil bila mengharuskan cat mobil terhindar dari butiran debu.
Namun butiran debu merupakan faktor utama timbulnya baret di permukaan cat.
SARUNG PENUTUP BODY MOBIL
Sarung atau penutup mobil memang efektif melindungi mobil
dari sengatan matahari dan debu. Tetapi bila bahan yang digunakan masih tembus
air, pelindung ini justru bisa menjadi boomerang. Mobil yang kehujanan dalam
keadaan tertutup justru membuat air terperangkap di bawahnya. Begitu penutup
dibuka akan langsung terlihat jamur melekat pada permukaan cat.
SABUN
Pakailah selalu shampoo atau sabun dengan pH seimbang mobil
untuk mencuci. Jangan mengunakan detrejen dan sejenisnya, karena justru akan
membuat cat mobil kusam
KOTORAN BURUNG
Kotoran burung mengandung bahan kimia yang bisa bereaksi
dengan cat. Karena itu jangan biarkan kotoran burung melekat lama di permukaan
cat karena akan menimbulkan bercak yang sangat sulit dihilangkan.
GETAH POHON
Untuk menghindari sengatan matahari di tempat terbuka, salah
satu cara yang efektif adalah memarkir mobil di bawah pohon.
CAIRAN PENCAMPUR AIR WIPER
Menambahkan wiper fluid pada air pencuci kaca memang efektif
mengusir munyak dari permukaan kaca.
Namun beberapa produk wiper fluid justru meninggalkan noda di permukaan
cat.
CAIRAN ELEKTROLIT ACCU
Cairan elektrolit accu yang sudah bereaksi dengan membrane
sel accu aktif juga merupakan musuh utama cat. Jadi saat menambahkan cairan
elektrolit accu jangansampai terlalu penuh.
MINYAK REM
Meskipun fungsinya vital minyak rem juga sangat berbahaya
bagi cat, apalagi jenis yang tidak netral.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar